Article Detail
SMA TARAKANITA RAIH JUARA 3 SEKOLAH ADIWIYATA
Pemerintah kota Magelang bersenergi dengan Dinas Pendidikan, BP2MK, AK Tirta dan Dinas Lingkungan Hidup memberikan apresiasi terhadap budaya dan lingkungan yang bersih kepada sekolah di kota Magelang melalui kegiatan lomba sekolah Adiwiyata 2017
Menurut Irwan staf Badan Pengendali Pencemaran Lingkungan “usaha untuk mewujudkan sekolah Adiwiyata adalah hal yang tidak mudah sekolah Adiwiyata adalah suatu proses yang melibatkan seluruh warga sekolah guru,staf PP, TU dan peserta didik berkaitan dengan pengelolaan sampah, Tim Adiwiyata, Inovasi dan kesadaran warga sekolah akan pentingnya kelestarian lingkungan hidup"
SMA Tarakanita sebagai salah satu sekolah di kota Magelang mendapat apresiasi denga predikat juara 3 sekolah Adiwiyata tingkat Kota Magelang, dengan predikat ini SMA Tarakanita berhak medapatkan tropy dan uang pembinaan
Pengahargaan tersebut merupakan motivasi tersendiri untuk SMA Tarakanita karena sesuai visi dan misi sekolah yaitu “Membentuk pribadi yang berkompetensi tinggi, berbela rasa, berkepribadian utuh dan berwawasan lingkungan“ penghargaan tersebut merupakan implementasi dan bukti bahwa pendidikan karakter Tarakanita patut dibanggakan.
A Edi P
A Edi P
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment